Sebagai Upaya konsolidasi awal tahun para dosen departemen Manajemen FEB UNAIR, maka pada hari Jumat 5 Desember 2024, diadakan acara Management Gathering 2024. Dalam acara tersebut, walaupun diadakan secara sederhana di R 701 Gedung ABC FEB Universitas Airlangga, namun cukup menarik mengingat menyatukan beberapa acara menjadi satu antara lain, perkenalan dosen baru, diskusi ploting dosen semester genap 2023/2024, pemberian sertifikat apreasiasi bagi para dosen kontributor capaian Departemen Manajemen, serta acara puncaknya adalah pesta durian. Acara dihadiri oleh Bapak Wakil Rektor 2 Prof.Dr. Muhammad Madyan serta Wakil Dekan III Dr. Ahmad Rizki Sridadi yang juga merupakan bagian dari Departemen Manajemen FEB UNAIR.
Pada sesi kedua, diberikan beberapa penghargaan kepada para dosen untuk berbagai kriteria antara lain:
A. Dosen dengan Publikasi Jurnal Internasional dan Nasional terakreditasi terbanyak kepada Prof.Dr. Anis Eliyana, SE.,M.Si. dengan jumlah publikasi 11 karya ilmiah.
B. Dosen dengan Publikasi pada Top Tier Journal terbanyak kepada Prof.Dr. Anis Eliyana SE., M.Si. dengan jumlah 2 publikasi paper.
C. Dosen dengan Publikasi Jurnal Internasional terindeks kepada Prof. Badri Munir Sukoco MBA., Ph.D. dengan jumlah 5 publikasi paper.
D. Dosen publikasi pada Jurnal Nasional terakreditasi terbanyak kepada AP. Dr. Tri Siwi Agustina, SE., M.Si. Dengan jumlah 11 publikasi paper.
E. Dosen dengan penerbitan HaKI terbanyak kepada Dr. Wisudanto SE., MM., dengan jumlah 10 HaKI.
Dalam kesempatan tersebut, juga diumumkan dosen favorit pilihan para mahasiswa, antara lain,
A. Dosen favorit untuk S1 Manajemen antara lain:
1. The Most Favorit Lecturer: Made Gitanadya Ayu Aryani, SE.,MSM.
2. The Most Inspirational Lecturer: Sony Kusumasondjaja, M.Com.,PhD.
3. The Most Engaging dan Enthusiastic Lecturer: Zahrin Hasnina Qalby., SM.,MSc.
4. The Most Supportive Lecturer: Dr. Dien Mardhiyah, SE., MSi.
B. Dosen favorit untuk program Magister dan Doktor, antara lain:
1. Kategori dosen Terinspiratif kepada Dr. Yusak Anshori dan Prof. Badri Munir Sukoco., PhD.
2. Kategori dosen Terinovatif kepada Dr. Yusak Anshori; Dr. Gancar C Premananto dan Prof. Badri Munir Sukoco., PhD.
3. Kategori dosen Terdisiplin kepada Drs. Sri Gunawan, MCom., DBA., Prof. Badri Munir Sukoco, PhD., dan Prof. Dr. Tanti Handriana
4. Kategori dosen paling Berdedikasi Prof. Badri Munir Sukoco, PhD., Dr. Yusak Anshori dan Dr Praptini Yulianti
5. Dosen Paling Semangat kepada Dr Gancar Premananto, Dr Yusak Anshori dan Dian Ekowati, PhD.
Sebagai acara puncak, Departemen Manajemen mendatangkan buah durian langsung dari Wonosalam, Jombang untuk dimakan bersama para dosen dan staf tendik.
Baarokallah.