Setelah mengadakan acara International Academic & Business Visit (IABV) untuk mahasiswa S1 Manajemen FEB Unair. Departemen Manajemen FEB Unair Kembali mengadakan acara kunjungan internasional ke Malaysia, kali ini untuk mahasiswa Magister Manajemen FEB Unair. Kampus yang dikunjungi adalah Arshad Ayoub Graduate Business School – Universiti Teknologi Mara (AAGBS – UiTM). 10 mahasiswa MM didampingi oleh KPS MM, Dr Masmira Kurniawati melakukan kunjungan ke kampus dan perusahaan mitra kampus sejak tanggal 8-10 November 2022.
Pada tanggal 8 November, mahasiswa mengikuti perkuliahan yang diadakan oleh dosen dari AAGBS UiTM yakni Global Business Management dan dari dosen FEB Unair, Assoc. Prof. Dr. Gancar Candra Premananto yakni Brand Management. Di hari pertama, Mahasiswa MM FEB Unair juga melakukan diskusi dengan asosiasi mahasiswa di AAGBS UiTM untuk mendiskusikan kerja sama antar mahasiswa. Adapun KPS MM dan Ketua Departemen Manajemen Feb Unair melakukan diskusi kerja sama dengan Deputy Dean Dr Arlinah Abd Rashid dan Assoc Prof. Dr Siti Zaleha Sahak. Beberapa usulan kegiatan ke depan diusulkan antara lain menindaklanjuti IMMARA (International Master in Management Applied Research Awards), join course tidak hanya untuk MK Brand Management, namun juga unutk Mata kuliah lain, mengembangkan IMMBAA (International Master in Management & Business Alumni Association) dll.
Hari kedua lanjut ke Business Visit, yakni ke Eureka Efektif Sdn Bhd dan Beryl’s Seri Kembangan Chocolate Factory (HQ). Para mahasiswa mendapatkan asupan praktek bisnis di Malaysia.
Adapun Dr Gancar di hari kedua melakukan aktivitas kunjungan ke Fakulty of Business & Economics Universiti Malaya. Disana Gancar ditemui oleh Assoc . Prof Dr. Ezlika Mohd Ghazali selaku Head of Management Department dan Assoc. Prof. Mohd Edil Abd Sukor PhD selaku Deputi Dean for Student Afffair. Hasil diskusi juga positif untuk menindaklanjuti short course mahasiswa S1, mengadakan seminar internasional bersama dll.
Hari ketiga tanggal 10 November, dilanjutkan aktivitas diskusi dengan International Office UM, yakni bersama Dr Mr. Ahmad Hilmi Mohamed Noor dan timnya. Hasil diskusi juga positif untuk melanjutkan kerja sama antar kedua belah institusi.
Semoga berkah.