Setelah cukup lama tidak merasakan bangku kuliah lagi(lulus S1 th 1982), maka sangat terasa sekali Ilmu yang diterima selama mengikuti kuliah S2 di MM-FEB UA(angkatan 28,2007-2009) sangat sangat bermanfaat untuk pengembangan karier di tempat saya bekerja,karena materinya selalu yang terbaru.Adapun Materi kuliah dengan kebutuhan pekerjaan,sangat sesuai dengan apa yang kebetulan saya butuhkan,sehingga bisa langsung di terapkan dan bisa memberikan dampak positip bagi perusahaan.Selama menjadi Mahasiswa(angkatan 28),Hubungan dengan sesama mahasiswa sangat baik,walaupun diantara kami dari generasi yang berbeda,karena ada yang baru lulus S1,ada yang baru mendapat pekerjaan dan ada pula yang sudah lama bekerja.
Kuliah yang saya ikuti adalah KUTUNGGU(KUliah SabTU MiNGGU),untuk itu Pelayanan yang diterima pun cukup memadai, seperti : Perpustakaan,fotocopy,makan siang(pasti selalu ada krupuk) dan juga pelayanan dari para Staf administrasi yang selalu siap membantu para mahasiswa.
Sedangkan Pengalaman yang paling berkesan selama kuliah, pada saat melakukan kunjungan kerja nyata ke PTMH Sampoerna di Rungkut industri,kami semua di terima dengan sangat baik. Dan kebetulan pula pejabatnya adalah alumni MM UA juga,sehingga kami bisa di ajak melihat proses produksi SKT(sigaret kretek tangan) yang dikerjakan oleh cukup banyak tenaga kerja wanita(padat karya).
Metoda pembelajaran yang digunakan di MM UA pada saat itu cukup pas buat kami yang dari beda generasi,karena ada metode kuliah umum, bedah kasus dan cari di literature. Walaupun agak berat buat saya,tapi suasana saat itu sangat mendukung untuk bisa belajar bersama deImage
ngan sangat baik.